Home Destinasi, Wisata Bumi Perkemahan Eksotis Camp Restu Bumi
DestinasiWisata

Bumi Perkemahan Eksotis Camp Restu Bumi

CAMP Restu Bumi merupakan taman perkemahan yang menawarkan nuansa alam nan asri. Udaranya sangat segar dan sejuk. Cukup wajar, karena lokasinya jauh dari keramaian dan kebisingan kota, yaitu kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Wan Abdurrachman, Bandar Lampung. Tentu saja sangat cocok bagi Sobat Travel2 yang ingin mencari suasana tenang atau hanya sekedar melepas penat.

Untuk menuju kesana, Sobat Travel2 tidak perlu khawatir mengenai titik lokasinya. Cukup menggunakan Google Maps dengan mengetikkan keyword “Camp Restu Bumi Parendoan”. Langsung deh , muncul. Rute Maps- nya dapat kamu gunakan sebagai panduan.

Saat berkunjung pada Selasa (2/2), Travel2Lampung ditemani oleh Mas Santo, salah satu kru yang bertugas menjaga camp tersebut. Dia menjelakan, tarif sewa untuk sehari semalam adalah sebesar Rp800.000. Berlaku untuk kepentingan yang bersifat pribadi maupun kelompok.

Tas Delivery
Baca juga:  Tempat Wisata Viral Perengan Anteng

Dengan tarif segitu, tempat yang memiliki beberapa kolam ikan ini sangatlah recommended bagi Sobat Travel2 untuk melaksanakan beberapa kegiatan seperti diksar, latsar, gathering, reuni dan beberapa kegiatan lain yang berkaitan dengan alam. Suasana ala hutan dan lembah yang masih hijau, akan memberikan sensasi tersendiri.

Selain suasana alam yang kental, kamu juga akan melihat rumah tua bernuansa etnik. Tiangnya dihiasi dengan ukiran yang khas. Begitu juga pada sebagian sisi dindingnya. Rumah pun ini seringkali dijadikan spot berfoto.

Masih banyak lagi spot-spot foto yang tidak kalah instagramable. Apalagi suara gemercik air yang mengalir di setiap kolam, semakin menambah syahdu dan membuat hati menjadi tenang.?

Baca juga:  Berjalan di Atas Pasir dari Pantai Ketapang ke Pulau Mahitam

Nah sobat Travel2 .. , kuuyyylahh. Tunggu apalagi. Langsung gaskeeeuun..

By the way, jangan lupa ya, kapanpun dan dimanapun berada, tetap wajib patuhi protokol kesehatan. Karena, sehat itu sangat penting dan mahal harganya.☺ Salam sehat dan bahagia selalu.. Sampai jumpaa…(Rid/E1)

Tonton video di atas, untuk info lengkapnya ya Sobat Travel2 ..?

Kabin Bagasi Koper Tas Travel Polo

Author

admintravel2lampung

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

-Untuk kerjasama promosi, publikasi kegiatan, content placement, media partner, sponsored article, dan penayangan banner, silahkan hubungi e-mail: admin@travel2lampung.com-