Home Berita Nasional, News Menparekraf Apresiasi Hadirnya Gerai Kopi Kenangan dan Restoran Sari Ratu di Malaysia
Berita NasionalNews

Menparekraf Apresiasi Hadirnya Gerai Kopi Kenangan dan Restoran Sari Ratu di Malaysia

MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengapresiasi hadirnya gerai Kopi Kenangan juga Restoran Sari Ratu di Malaysia yang akan memperkuat etalase kuliner Indonesia di luar negeri dalam payung program Indonesia Spice Up the World.

Hadirnya gerai internasional pertama Kopi Kenangan yang bertempat di Suria KLCC serta Restoran Sari Ratu Cabang Petaling Jaya diharapkan menjadi sarana promosi pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia yang efektif khususnya melalui sektor kuliner sehingga dapat mendorong minat wisatawan berkunjung ke Indonesia. 

Pemerintah sebelumnya telah meluncurkan “Indonesia Spice Up the World” yang merupakan program bersama lintas kementerian/lembaga serta lintas pemangku kepentingan untuk mendukung peningkatan kontribusi dan nilai tambah subsektor kuliner bagi perekonomian nasional. Program ini memiliki target peningkatan jumlah ekspor bumbu atau rempah sebesar 2 miliar dolar AS dan 4.000 restoran Indonesia di mancanegara pada 2024.

Tas Delivery
Baca juga:  Kemenparekraf Siapkan Kebijakan Sikapi Kenaikan Harga BBM

“Dalam arahan Presiden, kita harus melakukan berbagai inovasi produk yang lebih baik dan memanfaatkan potensi pasar yang masih sangat besar, dengan memperkuat etalase kuliner di luar negeri. Sebagai bukti keseriusan Indonesia dalam mengembangkan program Indonesia Spice Up the World, kemarin kami telah meresmikan pembukaan gerai Kopi Kenangan internasional pertama yaitu di Suria KLCC, dan hari ini kami meresmikan pembukaan restoran Sari Ratu di cabang Petaling Jaya,” kata Menparekraf Sandiaga Uno dalam sambutannya secara virtual saat peresmian pembukaan Restoran Sari Ratu di cabang Petaling Jaya Malaysia, Selasa (18/10).

Kemenparekraf dikatakan Sandiaga akan terus mendukung pengembangan program Indonesia Spice Up the World. Diantaranya dengan mendorong akses pembiayaan serta promosi bumbu dan rempah-rempah Indonesia di luar negeri. 

Baca juga:  Menparekraf Sandiaga Dorong UMKM Terus Inovasi, Adaptasi dan Kolaborasi

“Tentunya diperlukan kolaborasi dan koordinasi yang lebih optimal lagi dengan kementerian atau lembaga lainnya,” ujar Sandiaga.

Sementara Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf/Baparekraf Ni Made Ayu Marthini yang hadir secara langsung dalam acara peresmian tersebut berharap, ekspansi yang dilakukan Kopi Kenangan dan Sari Ratu dapat terus diperkuat dan disusul oleh restoran-restoran Indonesia lainnya ke banyak negara di dunia. 

Kemenparekraf saat ini sedang mencari model bisnis bersama dengan brand restoran asli Indonesia lainnya seperti Sate Khas Senayan, Bakmi GM, Es Teler 77, dan lain-lain. 

“Untuk memperkuat etalase kuliner di Indonesia di luar negeri khususnya dalam mendukung program Indonesia Spice Up the World,” ujarnya. 

Terkait dukungan akses pembiayaan, Direktur Akses Pembiayaan Kemenparekraf/Baparekraf Anggara Hayun Anujuprana pada kesempatan yang sama mengungkapkan, saat ini Kemenparekaf/Baparekraf sedang mencoba memfasilitasi akses pembiayaan alternatif untuk membantu restoran Indonesia di luar negeri.

Baca juga:  OJK Bersama SRO Peringati 45 Tahun Diaktifkannya Kembali Pasar Modal Indonesia

“Misalnya dari Fintech Equity/Securities Crowdfunding yang telah berizin dari OJK, juga dari beberapa investor dan Venture Capital yang diharapkan dapat mempercepat pencapaian target program Indonesia Spice Up the World ini,” ujar Anggara. 

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua Umum HIPPINDO Budihardjo Iduansjah; President Malaysia Retail Chain Association (MRCA) Sharan J. Valiram; serta Direktur Pemasaran Pariwisata Regional I Kemenparekraf/Baparekraf Raden Wisnu Sindhutrisno.(*ls/Par/Ded)

Kabin Bagasi Koper Tas Travel Polo

Author

admintravel2lampung

Join the Conversation

  1. I haven’t checked in here for some time as I thought it was getting boring, but the last few posts are great quality so I guess I’ll add you back to my everyday bloglist. You deserve it my friend 🙂

  2. Thank you for some other informative blog. Where else may just I get that kind of information written in such a perfect means? I’ve a project that I am just now operating on, and I have been at the glance out for such info.

  3. There are some interesting closing dates on this article but I don’t know if I see all of them center to heart. There may be some validity however I will take maintain opinion till I look into it further. Good article , thanks and we would like more! Added to FeedBurner as nicely

  4. When I originally commented I clicked the -Notify me when new comments are added- checkbox and now each time a comment is added I get four emails with the same comment. Is there any way you can remove me from that service? Thanks!

  5. I have been browsing online more than 3 hours today, yet I never found any interesting article like yours. It is pretty worth enough for me. Personally, if all web owners and bloggers made good content as you did, the net will be much more useful than ever before.

  6. Have you ever thought about publishing an ebook or guest authoring on other sites? I have a blog based on the same information you discuss and would really like to have you share some stories/information. I know my audience would enjoy your work. If you’re even remotely interested, feel free to shoot me an e mail.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

-Untuk kerjasama promosi, publikasi kegiatan, content placement, media partner, sponsored article, dan penayangan banner, silahkan hubungi e-mail: admin@travel2lampung.com-