BANDARLAMPUNG – Januari 2024, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bandar Lampung sudah bisa menempati gedung baru.
Gedung yang dibangun menggunakan dana APBD 2023, dengan anggaran senilai Rp 5 Milyar itu akan diresmikan Wali Kota Bandar Lampung.
“Alhamdulillah kami sudah memiliki gedung yang representatif dan kami rencanakan akan kami tempati di Tahun 2024. Sebelumnya kami harapkan gedung ini akan diresmikan oleh bunda (sapaan Eva Dwiana),” kata Kepala Dinas Pemadam kebakaran dan Penyelamatan, Anthoni Irawan, Jumat (15/12).
Menurutnya gedung baru dengan tiga lantai tersebut, akan digunakan sebagai kantor Dinas. Di lantai bawah atau garasi bisa menampung empat mobil pemadam, dua mobil yang mampu menampung 5 ribu liter dan dua laginya mobil kapasitas 3.500 liter.
“Kami berterima kasih kepada Bunda karena sudah lebih dari sepuluh tahun Damkar baru ini memiliki kantor yang representatif dan berada di pusat kota,” tambahnya.
Anthoni Irawan mengatakan saat posisi gedung tersebut mendekati tahap akhir. Sedang proses pemeriksaan dari Dinas Pekerjaan Umum (PU) bersama pihak ketiga.
“Kalau ada yang kurang-kurang langsung diperbaiki oleh pihak ketiga sebelum diserahkan ke PU sampai akhir masa penyerahan berakhir pada bulan Desember ini,” jelasnya.
“Setelah selesai nanti PU menyerahkan ke Bagian Aset BPKAD. Selanjutnya bagian aset memasukan gedung ini atas nama Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan,” pungkasnya.***